Contoh Program Kerja Masjid Beserta Pengantar dan Penutup


KATA PENGANTAR

Alhamdulillah kita sampaikan rasa syukur kehadirat Illahi Robbi atas segala limpahan rahmat dan karunia-nya. yang telah menciptakan langit dan bumi dan segala isinya. sungguh manusia tidak punya kekuatan sedikitpun kecuali atas izinnya dengan segala kemahakuasaanmu dan kebesaranmu, manusia diberi kemampuan dan kemudahan dalam menyelesaikan semua pekerjaan, sekecil apapun itu.

Dengan segala kelemahan dan kekurangan kami dapat menyelesaikan pembuatan program kerja DKM untuk lima tahun kedepan. program kerja dibuat sebagai pedoman bagi pengurus dalam melaksanakan kegiatan keagamaan dan kegiatan sosial di lingkungan, semua kegiatan yang dibuat di dalam program kerja diharapkan dapat memenuhi tujuan yang tertuang dalam visi dan misi DKM.

Terima kasih kami sampaikan kepada pihak-pihak yang telah turut membantu dalam menyelesaikan pembuatan program kerja terhitung dua kali rapat khusus pembuatan program kerja yang diadakan oleh pengurus DKM. Terdapat masukan-masukan dari rekan-rekan pengurus untuk memperbaiki isi maupun bahasa dalam program kerja.

Tidak ada satu pun yang dibuat dengan sangat sempurna. Kekurangan menjadi sesuatu yang wajar yang timbul dari keterbatasan. Oleh karena itu kami mohon maaf atas segala kekhilafan selama proses pembuatan sampai terbentuknya program kerja. Kritik dan saran diharapkan dapat disampaikan sebagai evaluasi guna memperbaiki di tahun berikutnya.

 Semoga Allah memberikan kekuatan untuk mengemban amanah yang baik.

 

 

F. Tupoksi pengurus DKM

1. Penasehat

a)      Memberikan motivasi saran pertimbangan dan nasehat serta mengarahkan pengurus dalam setiap penyelenggaraan kegiatan

2. Ketua

a)      Menetapkan pengawas inti dan penanggung jawab kegiatan DKM

b)     Memimpin dan mengendalikan kegiatan pengurus dalam melaksanakan tugasnya sehingga setiap berada pada kedudukan atau fungsinya masing-masing

c)      Mewakili DKM untuk kegiatan keluar dan kedalam

d)     Menandatangani surat-surat penting termasuk surat atau nota pengeluaran uang/dana/ harta/kekayaan DKM

e)      Mengatasi segala permasalahan atas pelaksanaan tugas yang dilaksanakan oleh para pengurus

f)      Merumuskan program kegiatan beserta para pengurus DKM

g)     Mengevaluasi semua kegiatan yang dilaksanakan oleh para pengurus

h)     Melaporkan dan mempertanggungjawabkan pelaksanaan seluruh tugas DKM kepada jamaah

3. Wakil Ketua

a)      mewakili ketua apabila yang bersangkutan tidak hadir atau tidak ada ditempat

b)     membantu ketua dalam menjalankan tugasnya sehari-hari dan membawahi bidang imaroh

c)      melaporkan dan mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugasnya kepada ketua

4. Sekretaris

a)      Mewakili ketua dan wakil ketua apabila yang bersangkutan tidak hadir atau tidak ada di tempat

b)     Memberikan pelayanan teknis dan administrasi

c)      Membuat kelengkapan administrasi kesekretariatan dkm

d)     Membuat undangan dan menyiapkan bahan rapat/pertemuan

e)      Menandatangani surat-surat yang dikeluarkan pengurus beserta ketua

f)      Mendampingi ketua dalam rapat pengurus

g)     Membuat daftar hadir rapat pertemuan

h)     Mencatat dan menyusun notulen rapat pertemuan

i)       Menyusun draf program kerja kepengurusan secara periodik

j)       Membuat surat menyurat  dan pengarsipan

 

5. Bendahara

a)      pemegang dan memelihara harta kekayaan di PKM game banyak berupa uang barang-barang investasi

b)     merencanakan dan mengusahakan masuknya dana kas masjid

c)      menerima menyimpan dan membekukan keuanganan barang tagihan dan surat-surat berharga

d)     mengeluarkan uang sesuai dengan keperluan kebutuhan berdasarkan persetujuan ketua

e)      membuat buku kas keuangan yang ditutup setiap bulan dan diketahui oleh ketua membuat tanda bukti yang sah dalam penerimaan dan pengeluaran uang

f)      menyimpan surat bukti penerimaan dan pengeluaran uang

g)     membuat laporan keuangan secara berkala dan diumumkan kepada jamaah

h)     melaporkan dan mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas kepada ketua

 

6. Pengawas

a.      memberikan pengawasan terhadap semua kegiatan di bidang idarah imarah dan rakyat agar terlaksana sesuai program dan berjalan dengan baik

7. Bidang Idarah

a.      melalkukan manajemen dalam hal pengorganisasian ,pengadministrasian , keuangan dan pengawasan

8. Bidang Imarah

a)      Memakmurkan masjid sebagai tempat ibadah

b)     Melakukan pembinaan terhadap umat jamaah

c)      Membantu mengentaskan kemiskinan umat jamaah

 

9. bidang riayah

a)     memberikan kenyamanan kepada jamaah dan aktivitas lainnya dengan memperhatikan bangunan keindahan kebersihan dan kenyamanan

 

PENUTUP

Semoga Allah SWT memberikan kekuatan agar kami dapat melaksanakan semua kegiatan program kerja DKM amanah dengan baik semua kegiatan yang harus dilaksanakan oleh pengurus merupakan amanah tugas yang begitu besar yang harus dipertanggungjawabkan kepada Allah SWT dan kepada jamaah jauhkan kami dari sifat khianat Dan lalai yang akan menyebabkan kami hilaf dari tanggung jawab

Atas segala kekurangan kami mohon maaf semoga menjadi motivasi untuk lebih baik pada periode berikutnya amin.

Contoh Program Kerja Masjid Beserta Pengantar dan Penutup Contoh Program Kerja Masjid Beserta Pengantar dan Penutup Reviewed by Selalu Ada on April 26, 2021 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.